☑ 5 Tips Membuat CV Lamaran Kerja yang Menarik

Diposting oleh :
Kategori :

☑ 5 Tips Membuat CV Lamaran Kerja yang MenarikHal yang selalu menjadi sebuah perhatian saat ingin melamar pekerjaan yaitu membuat CV dan surat lamaran kerja. Karena salah satu fungsi CV ini dapat memudahkan pihak perusahaan untuk mengetahui dan mengevaluasi para pelamar, apakah sesuai dengan kualifikasi atau tidak. Sehingga harus membuatnya secara benar dan menarik  dengan melihat berbagai contoh CV lamaran kerja.

Selain memudahkan dalam proses evaluasi, CV harus dapat menggambarkan profil garis besar kehidupan serta pengalaman kerja Anda. Kualitas CV yang kurang menarik ini terkadang tidak akan dibaca dengan seksama. Maka dari itu, simak beberapa tips dalam membuat CV lamaran kerja yang baik dan benar.



1. Lakukan Riset Terhadap Perusahaan yang Ingin Dilamar

Sebelum Anda mengirim surat lamaran pekerjaan ke perusahaan yang ingin Anda tuju, carilah beberapa informasi yang detail terlebih dahulu. Seperti jenis pekerjaan yang Anda lamar, informasi perusahaan yang disesuaikan dengan latar belakang dan keahlian Anda. Pertimbangkan juga mengenai usia, pengalaman kerja, keahlian maupun keterampilan dan kualifikasi pekerjaan. Adanya riset terhadap perusahaan ini bisa bermanfaat untuk menyaring perusahaan yang sesuai dengan keinginan Anda.

2. Memahami Susunan CV Secara Umum

Dalam menyusun CV, sebaiknya pahami dahulu mengenai susunan maupun isi yang wajib dicantumkan di dalamnya dengan melihat contoh CV lamaran kerja yang baik dan benar.  Mulai dari Identitas diri yang lengkap terdiri dari nama lengkap, alamat, email dan nomor telepon.

Lalu juga pendidikan terakhir, keterampilan atau keahlian, proyek dan pengalaman kerja, maupun training yang pernah diikuti dalam 2-3 tahun terakhir. Anda juga bisa memaksimalkan CV dengan menambahkan personalitas maupun informasi lain mengenai diri Anda, seperti hobi, gambaran singkat mengenai karakter Anda.

Pastikan isi didalamnya tidak terlalu panjang, namun singkat, jelas dan menarik, sehingga CV Anda lebih nyaman untuk dibaca. Anda juga bisa menambahkan sosial media agar lebih menarik seperti twitter, linkedin maupun facebook. Hal ini juga akan mempermudah HRD dalam memberikan penilaian terhadap pribadi Anda.

3. Membuat Desain yang Sederhana Namun Menarik

Hal yang tak kalah pentingnya yaitu membuat CV terlihat sederhana, namun tetap menarik yang memuat informasi penting. Anda bisa melihat beberapa contoh CV lamaran kerja yang dapat dijadikan sebagai referensi. Desain yang baik ini akan terlihat eye catching, namun tetap terlihat simpel dan mudah dipahami oleh pembaca.

Usahakan dalam pemilihan font ini pilih yang lebih modern dan gunakan italic, bold maupun capslock untuk penekanan dalam huruf yang digunakan. Anda bisa membuatnya dengan menggunakan berbagai aplikasi seperti coreldraw maupun photoshop.

4. Mencantumkan Pengalaman Kerja Secara Detail

Salah satu daya tarik dalam CV Anda yaitu adanya pengalaman kerja secara mendetail. Mulai dari jobdesk pekerjaan Anda yang dulu, berapa lama, rincikan secara detail agar dapat menggambarkan keahlian dan keterampilan Anda. Apalagi jika Anda memiliki pengalaman kerja yang cocok dengan posisi yang akan dilamar.

5. Menambahkan Soft Skill yang Dimiliki

Adanya informasi mengenai soft skill yang dimiliki ini bisa menggambarkan perilaku Anda dan cara berinteraksi dengan lingkungan sekitar. Karena soft skill sendiri menjelaskan mengenai kepribadian, kemampuan komunikasi, maupun atribut personal yang dibutuhkan dalam menjalani suatu pekerjaan.

Beberapa contoh CV lamaran kerja ini memang mencantumkan hard skill dan soft skill sebagai pelengkapnya. Contohnya yaitu cara berpikir dan kerja sama dalam suatu tim, kepemimpinan maupun tanggung jawab dalam sebuah pekerjaan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *