Serunya Berfoto 3D di De MATATrick Eye Museum XT Square Jogja

Diposting oleh :
Kategori :

De Mata Trick Eye Museum di XT Square, Yogyakarta merupakan sebuah wisata yang baru, unik dan spektakuler, karena wahana wisata museum ini merupakan wisata yang berbeda dari tempat  lain. Keunikan wisat ini dikarenan terdapat beraneka ragam Gambar 3D (tiga dimensi) yang terlihat nyata, mulai dari tema alam, olahraga, tokoh, binatang, super hero, roman, sirkus, ornamen, termasuk obyek wisata Tamansari dan Pagelaran Kraton Yogyakarta. Hal inilah yang menjadi daya Tarik bagi masyarakat dan wisatawan untuk mengunjugi De Mata Trick Eye Museum.

Berlokasi area basement Jogja XT Square, gambar-gambar tiga dimensi ini ditempatkan dengan konsep model labirin, sehingga tidak membuat jenuh para pengunjung museum De Mata Trick Eye Museum. Sebagian besar karya yang ada, merupakan kreasi Petrus Kusuma sendiri, dan sebagian lain merupakan karya mahasiswa seni rupa ISI Yogyakarta.

BERIKUT INI ADALAH MAP XT Square Jogja

Sejak saat itu pula, ribuan pengunjung telah menikmati sensasi tipuan tiga dimensi yang mengagumkan dalam bingkai-bingkai foto yang mereka abadikan. Berpose dan berfoto , merupakan salah satu kegiatan yang wajib dilakukan pengunjung di museum ini. Dengan mengabadikannya menggunakan kamera, maka kesan dari tiga dimensi tersebut akan tampak begitu jelas. Museum ini  pun menjadi surga bagi siapa saja yang suka bernarsis ria di depan kamera, tak peduli berapapun usia mereka.

Memang, sepintas tak ada yang berbeda antara gambar-gambar tersebut dengan gambar lain di luar sana. Namun, saat kamu telah mengatur fokus kamera dan berfoto sesuai dengan arahan, maka hasilnya akan mencengangkan. Seolah anda berada di suatu tempat, melakukan petualangan berbahaya ataupun bermain dengan beberapa figur ternama.

 

De Mata Trick Eye Museum memang ditujukan untuk kegiatan berfoto, anda tidak perlu pusing pusing memikirakan bagaimana anda harus perpose disetiap Gambar yang ada. Masing-masing gambar di museum ini, memiliki sebuah foto kecil yang menjadi contoh pose yang harus dilakukan. Selain itu, beberapa properti untuk penunjang pengambailan foto, seperti tangga atau bangku kecil untuk memperjelas kesan 3 Dimensi sudah di sediakan disana.

Terdapat juga wahana DWalik. Mengusung konsep Illusions Room. Sebagai Museum rumah terbalik dengan koleksi terbanyak di Indonesia, DWalik siap memberikan warna yang berbeda. Salah satu wahana yang ada di DWalik yaitu, Horror Room. Dengan konsep ruangan mengerikan, dan penuh darah, sensasi berfoto di Horror Room pasti tidak akan bisa dilupakan. Lengkap dengan properti layaknya di film horror, akan semakin memberikan kesan mengerikan dan juga menegangkan bagi para pengunjung.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

3 comments